Pertanyaan Sering Ditanyakan
- Pemesanan
- Pembayaran
- Pengiriman
- Pengembalian
1. Pemesanan
Untuk melakukan pemesanan di Pioner Furniture berikut langkah-langkahnya:
- Pilih barang yang anda sukai lalu klik “Beli”
- Produk tersebut akan masuk dalam keranjang di sebelah kanan atas, hingga anda dapat melanjutkan memilih barang yang ingin anda beli selanjutnya. Apabila anda memutuskan untuk selesai memilih barang yang akan anda beli maka silahkan “klik” tanda keranjang pada sebelah kanan atas.
- Pada halaman detail pesanan, pastikan pesanan anda telah sesuai dengan detail yang anda inginkan. Klik “Checkout” untuk memproses ke langkah selanjutnya
- Anda akan diarahkan ke halaman “Sign Up” apabila anda pelanggan baru. Untuk pelanggan yang sudah terdaftar hanya perlu melakukan “login” ke akun anda.
- Kemudian silahkan untuk melengkapi alamat pengiriman, pada tahap ini dimohon untuk memaasukkan alamat pengiriman secara lengkap dan detail, lalu klik “Lanjutkan Ke Pembayaran”.
- Pilih metode pembayaran lalu klik “Konfirmasi” untuk menyelesaikan pesanan.
- Setelah anda menyelesaikan proses pesanan, anda akan mendapatkan konfirmasi pesanan.
2. Pembayaran
Metode pembayaran kami pada umumnya melalui 3 fase DP (Down Payment) sesuai dengan Syarat Dan Ketentuan yaitu:
- Transfer DP (Down Payment) 1 sebesar 50%
Pesanan akan mulai dikerjakan setelah DP 1 sebanyak 50% diterima sesuai dengan detail order. Pada tahap ini akan kami informasikan update perkembangan pesanan anda. Apabila pesanan telah diproses dan anda ingin melakukan perubahan maka akan dikenakan Biaya “Klaim” sesuai dengan besaran perubahan pesanan.
Apabila anda melakukan pembatalan pesanan sebelum barang diproses maka DP anda akan kami kembalikan, tetapi apabila terlanjur kami proses maka DP tidak dapat kami kembalikan dan pesanan batal. - Transfer DP (Down Payment) 2 sebesar 25%
Pada tahap ini barang pesanan anda telah siap masuk pada tahap finishing. Setelah DP 2 Kami terima maka barang pesanan anda akan segera kami proses finishing sesuai dengan detail pesanan anda. Apabila pesanan telah diproses dan anda ingin melakukan perubahan maka akan dikenakan Biaya “Klaim” sesuai dengan besaran perubahan pesanan. Apabila anda melakukan pembatalan pesanan sebelum barang diproses maka DP anda akan kami kembalikan, tetapi apabila terlanjur kami proses maka DP tidak dapat kami kembalikan dan pesanan batal - Transfer DP (Down Payment) 3 sebesar 25% (Pelunasan)
Pada tahap ini barang pesanan anda telah selesai dan siap untuk dikirim. Setelah DP 3 (Pelunasan) Kami akan segera mengirimkan informasi mengenai barang anda. Apabila pesanan telah diproses dan anda ingin melakukan perubahan maka akan dikenakan Biaya “Klaim” sesuai dengan besaran perubahan pesanan. Apabila anda melakukan pembatalan pesanan maka pesanan batal.
Metode pembayaran bisa melalui transfer ke rekening berikut:
Bank Mandiri
a/n Yohan Freezeriuspa
Nomor Rekening: 135-001-343-1414
Cabang: KCP Jepara
BRI
a/n Yohan Freezeriuspa
Nomor Rekening : 0022-01-018281-535
Cabang: Kantor Cabang Jepara
Mohon Setelah melakukan Transfer segera mengirimkan bukti transfer pada kami
3. Pegiriman
Harga yang tertera belum termasuk dengan ongkos kirim, ongkos kirim bisa berbeda-beda sesuai dengan alamat pengiriman pesanan. Biaya pengiriman bisa juga dibayar di tempat anda dititipkan pada Expedisi/ Cargo yang melakukan pengiriman.
4. Pengembalian
Proses Klaim pengembalian bisa dilakukan saat pihak Expedisi masih berada di tempat, Klaim pengembalian tidak dapat dilakukan apabila pihak expedisi sudah meninggalkan tempat. Jadi sebelum pihak Expedisi meninggalkan tempat silahkan dilakukan pengecekan barang pesanan anda. Kami memberikan jangka waktu Klaim maksimal dalam 3 hari setelah barang sampai. apabila barang sampai dan anda tidak memberikan informasi pada kami maka kami anggap barang telah sampai dalam keadaan baik tanpa masalah, sehingga Klaim tidak dapat dilakukan.